Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) merupakan komponen dari sektor informasi dan komunikasi yang dimaksudkan dapat menyebarkan informasi pembangunan dari Pemerintah kepada masyarakat khususnya wanita dalam berbagai kegiatan.Program PKK adalah merupakan Gerakan Nasional yang tumbuh dan berkembang dari bawah dengan perempuan sebagai penggeraknya menuju terwujudnya keluarga bahagia, sejahtera dan maju mandiri.
Eksistensi PKK dalam segala aspek kehidupan masyarakat di Kelurahan Bandar Kidul tidak dapat dipandang remeh.Perannya telah merubah sikap dan perilaku masyarakat dari sifat-sifat tradisional kearah yang lebih terbuka dan maju, realistis, demokratis dapat semakin menyesuaikan dengan perkembangan peradaban dan kemajuan zaman.Hasil nyata yang diperoleh PKK bandar Kidul adalah menjadi Juara II tingkat Nasional tahun 2013dalam lomba 10 program pokok PKK (bela Negara).
Berpedoman pada sepuluh program pokok PKK, Tim penggerak PKK Kelurahan Bandar Kidul setiap tahunnya menyusun program kegiatan yang disesuaikan dengan kondisi dan situasi daerah setempat serta memperhatikan prioritas program serta kebijakan-kebijakan dari Pemerintah Kecamatan Pesantren dan Pemerintah Kota Kediri tentunya, agar kegiatan PKK ini dapat lebih terarah dan menyentuh berbagai kepentingan keluarga dan masyarakat.
Masyarakat bersama aparat Kelurahan Bandar Kidul mengembangkan Pola Pengembangan PKK dari bawah yaitu pengembangan PKK yang diawali dari masing-masing insani, keluarga, lingkungan dan seterusnya. Hal ini dirasakan sangat efektif dan terarah demi kemajuan dan eksistensi PKK itu sendiri.
Dengan 10 Program Pokok yang dimiliki, PKK berusaha memberikan peran yang tak mau dipandang sebelah mata oleh organisasi lainnya. Dengan jumlah anggota TP PKK Kelurahan Bandar Kidul sebanyak 86 orangternyata mampu menggerakkan masyarakat sebagaimana tercantum dalam 10 Program Pokok PKK.Sejalan dengan tujuan Gerakan PKK yaitu memberdayakan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan lahir batin menuju terwujudnya keluarga yang berbudaya, bahagia, maju, mandiri, hidup dalam suasana harmonis yang dilandasi keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, maka kebijaksanaan PKK Kelurahan Bandar Kidul, diarahkan melalui Kelompok Kerja I, II, III dan IV dengan kegiatan antara lain:
1. Bidang Umum
- Kelembagaan
- Meningkatkan pengetahuan, ketrampilan, dan kesejahteraan kader.
- Mempertahankan dan mengembangkan keberadaan kelompok-kelompok PKK dan Dasa Wisma
- Pmbinaan PKK dilakukan secara terpadu dengan instansi terkait
- Memberikan kemudahan pelayanan kesehatan dan pendidikan ketrampilan bagi kader PKK/Posyandu.
- Pemberdayaan kelompok-kelompok dengan cara :
- Memperluas pembentukan kelompok-kelompok PKK
- Meningkatkan fungsi dan tugas kelompok –kelompok PKK.
- Meningkatkan pembinaan secara berkesinambungan
- Motivasi kader PKK dengan memberikan penghargaan, mengadakan studi banding dan lomba antar kelompok.
b. Administrasi
Pengadaan buku-buku admninistrasi PKK, papan data dan melaksanakan perlombaan PKK, bimbingan teknis dan penyuluhan Kader dan Dasa Wisma dengan cara yang sederhana.
2. Pokja 1
- a.
Penghayatan dan Pengamalan Pancasila
1. Pembinaan generasi muda : - Pembinaan ketaqwaan terhadap Tuhan YME
- Penanggulangan kenakalan remaja dalam keluarga dan masyarakat
- Pembinaan budi pekerti dalam keluarga dan masyarakat.
2. Peningkatan pemahaman dan pelaksanaan pola
asuh anak dalam keluarga
3. Peningkatan kadarkum
4. Mengentaskan kemiskinan melalui peningkatan
pengumpulan infaq dan shodaqoh
b. Gotong Royong
- Meningkatkan kesadaran pelaksanaan hidup gotong royong dan kesetiakawanan social.
- Memingkatkan kepedulian keluarga terhadap warga lanjut usia di lingkungan sekitar.
- Mengkoordinir, membina kelompok social, arisan, jimpitan kematian.
- Mengentaskan kemiskinan melalui kegiatan keagamaan (zakat, infaq dan shodaqoh)
Kegiatan yang dilakukan oleh Pokja I PKK Kelurahan Bandar Kiduladalah : Arisan, Jimpitan, Kadarkum, Kelompok Lansia, Pengajian Rutin Tiap minggu di 12 RW di Kelurahan Bandar Kidul
3. Pokja II
- a.
Pendidikan dan Ketrampilan
- Meningkatkan kemampuan dan ketrampilan TP PKK Kecamatan dan Kelurahan.
- Melaksanakan dan mengembangkan kegiatan program Bina Keluarga Balita
- Meningkatkan pengelolaan taman bacaan dalam rangka melestarikan dan mengembangkan kejar paket A/B/usaha serta menambah buku bacaan
- Pembudayaan minat baca bagi keluarga dan masyarakat melalui penyuluhan dalam rangka mendukung program wajib belajar pendidikan 9 tahun.
- Memasyarakatkan bahan tradisional untuk dijadikan alat permainan edukatif.
- Pelatiahan ketrampilan dalam rangka meningkatkan kegiatan ekonomi produktif sesuai dengan potensi SDM dan SDA yang ada
b. Mengembangkan kehidupan berkoperasi
- Memingkatkan pembinaan UP2K PKK dan kewirausahaan
- Penyuluhan berkoperasi dan mendorong warga PKK untuk menjadi anggota koperasi
- Meningkatkan kegiatan KUKESRA dan TAKESRA di masyarakat
Kegiatan yang dilakukan oleh Pokja II PKK Kelurahan Bandar Kiduladalah : PAUD, Koperasi Puspita Kencana, UP2K, BKB, dan kertampilan Kader
4. Pokja III
- a.
Pangan
- Meningkatkan pemahaman warga masyarakat tentang perlunya pemanfaatan lahan pekarangan dengan aneka tanaman (tabulapot dan tabulakar) seperti sayur-sayuran dan empon-empon.
- Meningkatkan kemampuan dan pemahaman warga masyarakat tentang perlunya mengkonsumsi makanan bergizi bagi keluarga dengan memanfaatkan keanekaragaman tanaman pangan daerah setempat.
- Memasyarakatkan pemanfaatan Teknologi Tepat Guna (TTG) bagi warga masyarakat dalam kegiatan di bidang pertanian, peternakan, dan perikanan
- b.
Sandang
- Mengembangkan industri rumah tangga di bidang sandang yang ada dalam masyarakat
- Meningkatkan kemampuan warga masyarakat dalam penggunaan sandang yang mencerminkan kepribadian serta pengetahuan menjahit pakaian sendiri dan keluarga
- Meningkatkan kesadaran warga masyarakat tentang perlunya mencintai produksi dalam negeri melalui peningkatan hasil produksi maupun pemasaran hasil produksi
- c.
Perumahan dan Tata Laksana Rumah Tangga
- Memasyarakatkan rumah sehat dan layak huni dengan asa TRIBINA :
- Bina manusianya
- Bina lingkungan rumah
- Bina usaha
B. Memasyarakatkan P2LDT
(Pemugaran Perumahan Lingkungan Desa Terpadu) dengan prinsip gotong royong
C. Memasyarakatkan
pemanfaatan TTG dalam tata laksanan rumah tangga serta pemahaman tentang hemat
energi hemat biaya
D. Menumbuhkan kesadaran
membuang sampah pada tempatnya dan selalu menjaga kebersihan dan keindahan
lingkungan
Kegiatan yang dilakukan oleh Pokja III PKK Kelurahan Bandar Kiduladalah : Pemanfaatan Pekarangan, Rumah Sehat, Penyuluhan 3B+A, membina industri Rumah Tangga
5. POKJA IV
a. Kesehatan
- Optimalisasi Posyandu, Balita, Lansia
- Pemberian makanan tambahan
- Pelatihan peningkatan pelayanan mutu Kader Posyandu
- Pendataan jamban, MCK dan penggunaan air bersih
- Penyuluhan perilaku dan pola hidup sehat
- Pendataan PUS + KB
- Pengiriman akseptor KB
b. Kelestarian Lingkungan Hidup
- Penyuluhan budaya membuang sampah pada tempatnya
- Penyuluhan pengolahan sampah rumah tangga
- Penyuluhan kebersihan lingkungan dari diri individu
Kegiatan yang dilakukan oleh Pokja IV PKK Kelurahan Bandar Kiduladalah : Posyandu Balita Maupun Lansia, Poskeskel, Gerdu Sehati, dan Kelurahan Siaga.
Peningkatan partisipasi perempuan dalam proses pembangunandan dalam pembuatan keputusan/ kebijakan kelurahan bersama unsur kelembagaan masyarakat lainnya, menjadi sebagian bukti dari keberhasilan pemberdayaan perempuan melalui berbagai kegiatan TP PKK Kelurahan Bandar Kidul.
Secara nyata dengan jumlah kegiatan seperti di atas, Pengurus Pokja PKK dan Anggota Dasa Wisma terbukti telah mampu mewarnai kehidupan masyarakat ke arah yang lebih positif dan memadai, dan tahun ke tahun terus ada peningkatan, baik kuantitas dan durasi waktu.