Kemarin (20-02-2019) Musywarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) tingkat Kelurahan Bandar Kidul .
MUSRENBANG ini dimulai jam 19.30 WIB, dipandu oleh Ketua LPMK Muljo Sutrisno dan di awali dengan pembukaan oleh Lurah Bandar Kidul Ir.R.Gayon Sunarko.
Musrenbang digelar untuk membahas usulan warga terkait pembangunan di bidang / kegiatan meliputi.
A. Pendidikan, Kesehatan, Perlindungan Sosial, Ketentraman, Ketertiban, Pelayanan Umum, Pariisata dan Kebudayaan (6 Usulan).
B. Lingkungan Hidup, Perumahan dan Fasiltas Umum(5 usulan).
C. Perekonomian, Ketahanan Pangan dan Pengembangan Usaha(2 usulan).
Daftar usulan tahun 2020 yang sudah dibuat dan disepakati nantinya akan diusulkan lagi ke MUSRENBANG tingkat Kecamatan yang diwakili para dilegasi di masing-masing bidang antara lain:
1. Bidang A diwakili oleh Bapak Umamul Hoir
2. Bidang B diwakili oleh Bapak Purwoko
3. Bidang C diwakili oleh Bapak Achhmad Irsyad Fatchur R
Harapannya para dilegasi bisa memperjuangkan sekala prioritas yang ada di Kelurahan Bandar Kidul. Berikut hasil gambar yang dapat di abadikan pada saat Musywarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) :